Contoh Skenario Naskah Video Company Profile Perusahaan Atau Lembaga

Sebuah perusahaan atau lembaga biasanya membuat company profile untuk mengenalkan dirinya kepada masyarakat luas. Cara yang menarik adalah dengan membuat sebuah video atau film tentang perusahaan atau lembaga tersebut. Bisa dengan gaya bertutur seperti film dokumenter, bisa juga dengan gaya berceritera film pendek.

Gaya film pendek mulai gemar digunakan karena ada unsur drama dan sebagai variasi untuk membedakan dengan company profile yang sudah ada.

Meski begitu, informasi tentang lembaga atau perusahaan itu harus tetap tersampaikan. Kreatifitas pembuat ditantang untuk menyuguhkan cerita dan informasi dengan paduan yang tetap menarik.

Berikut ini adalah contoh penulisan skenario company profile dengan gaya bercerita seperti film pendek. Silakan disimak dan semoga bermanfaat.

SKENARIO PROFILE  “BPZIS BANK JAGO”

1.OPENING

Teks :  “Bismillahirrahmaanirrahiim”.

logo BPZIS BANK JAGO, mempersembahkan

FADE OUT

FADE IN teks

“DO’A UNTUK MUZAKKI”

2. INT. STUDIO JAGO TV – PAGI

Program talk show “ROHANI PAGI”

HOST

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh, para pemirsa berbahagia sekali kita kembali dipertemukan pagi ini dalam program sarat makna “Rohani Pagi” mengisi rohani menjalani hari-hari. Alhamdulillah telah hadir bersama kami Direktur Baznas USTADZ SYAWAL, Assalamu’alaikum ustadz.

USTADZ SYAWAL

Wa’alaikumsalam warahmatullahi wabarakatuh.

HOST

Ustadz kita langsung saja, mengenai kewajiban zakat, dan kemana sebaiknya zakat itu kita salurkan ustadz, supaya lebih efektif.

USTADZ SYAWAL

(menjelaskan secara singkat kewajiban zakat, yang berhak menerima zakat, menyarankan menyalurkan zakat melalui lembaga zakat.)

HOST

Baiklah para pemirsa di seberang sana kita telah tersambung dengan BAPAK ALFIAN direksi BANK JAGO salah satu pendiri Badan Pengelola Zakat Infak Shadaqah BANK JAGO, Assalamu’alaikum pak ALFIAN.

BAPAK ALFIAN

Wa’alaikum salam warahmatullah mbak Weny, assalamu’alaikum ustadz.

USTADZ SYAWAL

Wa’alaikum salam pak ALFIAN.

HOST

Pak ALFIAN kalau boleh tahu awalnya bagaimana bapak dan teman-teman mendirikan badan pengelola zakat atau BPZIS BANK JAGO.

BAPAK ALFIAN

Jadi kami mendirikan BPZIS ini, resminya pada bulan November 2001. Berkantor di Sekretariat Masjid Plaza JAGO. Secara organisatoris, BPZIS BANK JAGO berada di bawah Bapekis BANK JAGO.

HOST

Pada waktu itu apakah sudah mempunyai hubungan dengan BAZNAS?

BAPAK ALFIAN

BPZIS ini dikukuhkan sebagai UPZ (Unit Pengelola Zakat) pada tahun 2005 oleh BZNAS. Hal ini terus memacu kami untuk terus memperbaiki diri. Visi kami adalah menjadi lembaga zakat yang Terkemuka, Amanah, dan Profesional. Insya Allah. Nah, dengan lembaga ini kita harapkan dapat ikut membangun masyarakat madani Indonesia yang sehat dan sejahtera, mendorong terciptanya generasi muda yang cerdas, terampil dan beriman. Juga memberikan nilai tambah secara ekonomi bagi ummat. Begitu..

HOST

Terimakasih pak ALFIAN kita kembali ke USTADZ SYAWAL bagaimana ustadz, dengan berdirinya lembaga-lembaga amil zakat seperti yang dilakukan pak ALFIAN dan kawan-kawan.

USTADZ SYAWAL

(menegaskan keutamaan berzakat melalui lembaga zakat)

HOST

Nah pemirsa masih banyak yang akan kita bicarakan seputar zakat ini dan kita juga membuka line telpon interaktif bagi pemirsa yang ingin bertanya langsung ke USTADZ SYAWAL  ketua Badan Zakat Nasional atau kepada tamu kita BAPAK ALFIAN tapi kita tunggu jeda berikut ini, tetap di Rohani Pagi mengisi rohani menjalani hari-hari!

CUT TO

3. INT. RUANG KELUARGA RUMAH UMAR – PAGI

Umar seorang karyawan BANK JAGO keluar dari kamar siap berangkat ke kantor, istrinya sedang membereskan baju anak perempuannya yang mau berangkat sekolah TK sambil melihat tayangan Rohani Pagi.

ISTRI

Pa, tadi ada bos Papa tuh…

UMAR

Bos Papa siapa?

ISTRI

Pak Alfian.

UMAR

Oo itu direktur IT di kantor pusat, ada berita apa, Ma?

ISTRI

Ternyata di kantor Papa ada badan pengelola zakat, kita bisa menyalurkan zakat ke sana Pa.

UMAR

Selama ini kan kita udah berzakat ke saudara-saudara kita, kaya si Ujang adik sepupu Mama di Tasik, si Erna yang yatim, mereka kan juga butuh, apa bedanya…?

ISTRI

Iya betul, tapi kata Ustadz Syawal, kalau zakat kita dikumpulkan pada lembaga kan jadi banyak dan akan lebih produktif penyaluraannya, lebih berpeluang meningkatkan kesejahteraan mustahik, karena bisa buat modal.

UMAR

Trus, saudara-saudara kita siapa yang membantu kalau bukan kita?

ISTRI

Tapi bisa jadi orang yang lebih membutuhkan lebih banyak Pa…

UMAR

Udahlah sama aja…

Papa berangkat dulu, Assalamu’alaikum!

ISTRI

Wa’alaikum salam warahmatullah…

CUT TO

4. EXT. JALANAN KOMPLEK – PAGI

Umar berpapasan dengan pak RT yang hendak mengontrol ke tempat pengungsi korban kebakaran di belakang komplek.

ERTE

Assalamu’alaikum pak Umar, berangkat nih?

UMAR

Wa’alaikum salam pak Erte, iya nih. Mau kemana Pak pagi-pagi?

ERTE

Ini ngontrol ke tempat ngungsi korban kebakaran di belakang.

UMAR

Waduh iya tuh, saya belum sempet ke sana, saya lagi di luar kota kemaren. Banyak yang kena Pak?

ERTE

Hampir dua erte habis. Temen-temen Bapak dari BPZIS BANK JAGO datang pak, ngasih bantuan, warga berterimakasih sekali, terharu mereka lebih cepat tanggap dibanding pemerintah sendiri. Mereka titip salam semoga bapak-bapak di BANK JAGO selalu dimudahkan dalam segala urusan, semakin sukses. Pak Umar juga smoga dilancarkan karirnya.

UMAR

Iiii….iya Pak, terimakasih…

ERTE

Ya udah pak nanti kesiangan, Assalamu’alaikum!

UMAR

Wa’alaikum salam warahmatullah…

Umar masih kaget dengan apa yang disampaikan pak RT, mobil Umar kembali berjalan, menjauh…

VO. ERTE

Semoga bapak-bapak di BANK JAGO selalu dimudahkan dalam segala urusan, semakin sukses, pak Umar juga dilancarkan karirnya.

CUT TO

5. EXT. JALANAN – PAGI

Jalanan agak macet, Umar mengendarai mobil menuju kantor masih memikirkan pertemuannya dengan pak Erte juga dialog dengan istrinya di rumah soal berzakat.

Perhatiannya mulai berubah ketika melihat anak-anak kecil yang mengamen, pemulung yang sedang menarik gerobak, yang selama ini tidak begitu dia pedulikan.

VO : Istri (Sc.03)

Kalau zakat kita dikumpulkan pada lembaga kan jadi banyak dan akan lebih produktif penyalurannya, lebih berpeluang meningkatkan kesejahteraan mustahik, karena bisa buat modal.

CUT TO

6. EXT. KANTOR BANK JAGO – PAGI

Establish kantor dengan berbagai kesibukannya.

CUT TO

7. INT. LORONG KANTOR BANK JAGO – PAGI

Karyawan 1  sedang membicarakan BPZIS BANK JAGO dengan Karyawan 2 sesama  staf.

KARYAWAN 1

(menyerahkan brosur ke Karyawan 2)

Ini brosurnya, kalau tertarik tinggal isi blankonya trus dikirim nanti dipotong dari gaji kita, jadi praktis kan…

KARYAWAN 2

(sambil membaca brosur)

Programnya bagus juga ya?

KARYAWAN 1

La iyalah…

Umar yang melewati tertarik.

UMAR

Apa itu ?

KARYAWAN 1

Oh ini Pak, brosur BPZIS.

UMAR

Coba lihat.

KARYAWAN 1

Oo, silahkan pak…

Umar membaca brosur terdengar narasi dissolve teks program dan aktivitas BPZIS.

NARATOR

Program dan aktivitas BPZIS BANK JAGO terbagi menjadi tiga bidang pembinaan

Yang pertama bidang Bina Ilmu terdiri dari program

  • Beasiswa prestasi terbaik
  • Beasiswa anak asuh
  • Santunan pendidikan
  • Pesantren Ukhuwah
  • Peningkatan kualitas SDM
  • Pendidikan untuk pengungsi

Yang kedua bidang Bina Ekonomi terdiri dari program

  • Pemberdayaan usaha kecil, Koperasi Syariah, pemberian bantuan modal kerja dan investasi melalui swakelola (dikelola langsung oleh BPZIS BANK JAGO) atau kemitraan dengan BMT, BPRS, LSM dan Lembaga Ekonomi Syariah lainnya
  • Pengembangan Koperasi Syariah Buruh
  • Pemberdayaan petani dan Nelayan
  • Forum Ekonomi Syariah
  • Pengelolaan ZIS dengan pola dana bergulir (Revolving Fund)

Yang ketiga bidang Bina Sosial dan Kesehatan terdiri dari program

  • santunan mustahik
  • santunan pengobatan
  • perbaikan gizi dan kesehatan
  • asuransi kesehatan Da’i/Guru ngaji
  • Tebar Hewan Qurban
  • Santunan musibah
  • Bantuan Infrastruktur Umat

CU. Umar

KARYAWAN 1

Kalau mau lebih detil lagi bisa ke sekretariatnya pak di samping masjid.

8. DOKUMENTER VIDEO DAN FOTO

 LIPUTAN PENYALURAN BANTUAN BPZIS BANK JAGO

CUT TO

9. INT. RUANG STAF KANTOR BPZIS BANK JAGO – SORE

CU. Umar sedang melihat foto-foto dokumentasi ditemani Bapak Sabir ketua BPZIS. Ada beberapa staf yang terlihat sedang bekerja.

BAPAK SABIR

Dulu saya juga punya pemikiran yang sama dengan pak Umar mengenai zakat, lebih baik ke saudara sendiri dulu daripada ke orang lain, padahal sebenarnya mereka tidak terlalu mendesak kebutuhannya, terus bagaimana orang yang tidak punya saudara yang berkecukupan sementera hidupnya sangat kesulitan.

(kemudian pak Sabir menjelaskan management BPZIS)

*Profil sistem admisnistrasi dan management BPZIS

Visualisasi teks atau grafis mengenai administrasi dan management BPZIS.

OS. USTADZ  YONO

Assalamu’alaikum…

ADLIB

Wa’alaikum salam warahmatullah…

Ust. Yono masuk bersama seorang pemuda dan bapaknya, salah seorang staf menyambut

HADI (Staf)

Eee… Ustadz Yono silahkan… silahkan… kebetulan ada pak Sabir.

(memperkenalkan Ust. Yono ke pak Sabir)

Pak ini Ustadz Yono dari Yayasan anak asuh Al Mujadid.

PAK SABIR

Apa kabar Ustadz…

USTADZ YONO

Alhamdulillah, ini saya mengajak Saepudin, salah satu anak asuh yang udah selesai kuliah dan alhamdulillah sekarang sudah kerja di Batam, pengen sekali silahturahim ke bapak-bapak di BPZIS. Ini pak Asep bapaknya…

Pak Asep langsung menubruk pak Sabir mencium tangannya, airmatanya tak bisa dibendung lagi. Sudah lama dia ingin menjumpai bapak-bapak asuh yang telah mengantarkan anaknya ke perguruan tinggi sampai selesai dan sekarang sudah mandiri dan membantu keluarganya. Saepudin menunggu bapaknya menuntaskan rasa terima kasihnya dengan airmata yang mulai mengembang, rasa terimakasihnya tidak berbeda dengan yang dirasakan bapaknya. Umar juga tak kuasa menahan haru melihat pemandangan yang jarang dilihatnya. Semua yang hadir berusaha menahan airmata, suasana menjadi haru biru. Kemudian pak Hadi mengajak mereka ke ruang tamu, pak Sabir kembali ke pak Umar.

UMAR

Saya minta formulir pak, mulai saat ini saya akan menyalurkan zakat saya melalui BPZIS, langsung dipotong dari gaji saya saja.

PAK SABIR

Alhamdulillah…

Muncul teks terjemahan QS. AI Imran : 134

“Orang-orang yang bertakwa itu adalah orang-orang yang mau menafkahkan hartanya baik di waktu lapang maupun di waktu sempit”

Testimony orang-orang yang berzakat melalui BPZIS BANK JAGO

CREDIT TITTLE

This post was last modified on 04/11/2020 03:32

Baca Juga

This website uses cookies.